Tak Perlu Jauh ke Aceh, Ini Rekomendasi Resto Mie Aceh Enak di Jakarta Barat

29 April 2022 19:01 WIB

Mie Aceh Lobster Andalan Lampoh Coffee (dok.Lampoh Coffee)

JAKARTA-(Pesenmakan.id) Menyeruput secangkir kopi dan menghabiskan waktu di tempat kopi (work from coffee shop) kian menjadi bagian dari gaya hidup.

Indonesia, khususnya Kota Aceh sebagai salah satu komoditi biji kopi terbaik dunia, memiliki dua jenis biji kopi andalan yaitu jenis kopi Gayo (arabika) dan kopi Robusta. Jadi nggak diragukan lagi tempat kopi khas Aceh incaran warga Jakarta Barat satu ini, Lampoh Coffee.

Resto Lampoh Coffee
Sumber: dok. Lampoh Coffee

Kata Lampoh berasal dari bahasa Aceh, artinya taman atau kebun. Arti kata lampoh dinilai sebagai ikonik dari restoran ini,  terlihat dari nuansa dan interior yang gunakan di tempat ini.

Berlokasi di Apartemen Vittoria Residence, Daan Mogot, Jakarta Barat. Tempat telah diresmikan bulan Januari 2022 lalu, merupakan cabang kedua dari Lampoh Coffee Ciater, BSD, Tangerang Selatan.

Jam operasional Lampoh Coffee cabang Daan Mogot ini setiap hari pukul 10:00-22:00 WIB.

Berbeda dengan konsep tempat makan khas Aceh lainnya, restoran Aceh yang berani menyajikan beberapa menu western, tanpa mengurangi cita rasa hidangan lokalnya.

Harum kopi nya yang khas dengan sentuhan barista profesional, Kopi Sanger atau biasa disebut juga Kupi Sanger jadi kopi favorit di Lampoh Coffee.

Barista sedang membuat Kopi Sanger
sumber:Dok.pribadi Lampoh Coffee

Saya kemarin berkesempatan nih mampir dan menyaksikan langsung proses pembuatan kopi Sanger. Dengan yakin dan membaca “bismillahirrahmanirrahim” barista menyaring kopi dengan mengangkatnya berkali - kali hingga kopi dirasa sudah pas untuk dihidangkan.

Kopi Sanger andalan Lampoh Coffee
Sumber Gambar: https://www.instagram.com/lampoh_coffee/

 

Cita Rasa Kopi, Mie Aceh Khas Nusantara Hingga Western Platter

Menggandeng beberapa chef asli Aceh dan bersertifikasi, menu yang disajikan di sini pantang untuk TemenMakan nggak cobain. Di sini ada Mie Aceh Lobster nya yang juara dengan kuah dari bumbunya yang khas juga ukuran lobsternya yang gak bikin rugi deh.

Satu juga yang mencengangkan ketika satu western platter disajikan diatas meja, satu platter itu berisi french fries, calamari, ikan dori yang dicocol dengan dressing dan perasan lemon.

Aneka Western Platter
sumber: dok.pribadi Lampoh Coffee

Selain itu, menu lainnya juga tersedia yaitu Roti Canai, Martabak Aceh Kuah Kari, Nasi Gurih, Nasi Goreng Aceh, hingga Aglio Olio. Nggak ketinggalan untuk minuman nya di sini nggak hanya kopi tapi ada juga fresh juice, milk shake, hingga mocktail, cuma minuman favorit mimin kupi sanger, nikmat. Harga untuk hidangan di Lampoh Coffee ini juga terjangkau mulai dari Rp25.000 - 100.000.

Nuansa Interior Mewah Lampoh Coffee

Saat pertama masuk ke restoran ini,  terasa sensasi nuansa mewah restoran serta sapaan ramah para teman-teman yang menyajikan di sini.

Berkumpul bersama keluarga di Lampoh Coffee
sumber: dok.pribadi Lampoh Coffee

Menarik perhatian saya ketika melihat dekorasi lampu seperti lampion namun dibalut dengan kayu dan juga keranjang-keranjang estetik yang menggantung di atas sebagai interior dinding yang ternyata didesain langsung oleh para owner dari Lampoh Coffee.

Interior Lampoh Coffee
sumber: https://www.instagram.com/lampoh_coffee/

Tidak ketinggalan Lampoh Coffee juga difasilitasi dengan jaringan WIFI dan mushola. Cocok banget buat kamu yang pingin makan bareng keluarga atau kongkow seru bareng bestie nih TemenMakan.

Cara Pesan

Saat ini, untuk pemesanan online masih dalam proses manajemen tapi jangan khawatir buat TemenMakan yang pingin buka puasa bareng atau buat acara seru bareng sobat kamu bisa banget nih langsung reservasi ke nomor WhatsApp ini +62 823-2888-8042.

Jadi, nggak perlu repot-repot waiting list dan antri lagi deh. Satu kalimat jagoan tempat ini yang mimin suka “Lampoh Kopi, Janji Pasti!” Penasaran? ditunggu kehadirannya yaa TemenMakan. (KHAI)
 

Rizky C. Septania

Berbagi informasi seputar review makanan dan rekomendasi tempat makan dan minum yang asik di berbagai kota dari sejumlah sumber.