Lima Rekomendasi Tempat Makan Enak di Semarang

07 Mei 2019 16:00 WIB

Nasi Goreng Babat – Foto Oleh Uniek Kaswarganti

Pesenmakan.id, Semarang – Apa sih yang dicari saat pergi liburan ke luar kota selain tempat wisata, gedung-gedung dengan desain instagramable, dan tempat nginep yang nyaman dan murah? Yap, hal terpenting dalam sebuah liburan adalah berhasil menemukan tempat makan enak dan mengenyangkan.

Kali ini, giliran kota Semarang yang akan kita obrak abrik. Ada begitu banyak kuliner-kuliner lezat yang terhidang di Semarang, lho. Dari makanan khas hingga makanan-makanan kekinian yang lagi viral di Indonesia. Pokoknya, kuliner di Semarang tak kalah lezat dan menarik untuk dicoba. Jika kamu kebingungan mencari tempat makan enak di Semarang, maka kamu beruntung membaca artikel ini. Berikut lima rekomendasi kuliner enak di Semarang.

1. Nasi Goreng Babat Pak Karmin

Nasi Goreng Babat Pak Karmin, Rekomendasi Makanan Enak di Semarang
Nasi Goreng babat – foto Oleh Uniek Kaswarganti

Jika kamu sedang di Semarang dan termasuk tim pemburu makanan-makanan khas lezat, maka nasi goreng babat Pak Karmin boleh kamu kunjungi. Tempat satu ini sangat dikenal dengan nasi goreng babatnya. Bahkan, ada lelucon menarik yang mengatakan, belum sah ke Semarang jika kamu belum menyantap nasi goreng babat di sini. Selain nasi goreng babat, menu andalan Pak Karmin yang lainnya adalah babat gongso. Sayang banget kalau kamu lewatkan.

Baca Juga: Nasi Goreng Babat Pak Karmin, Rekomendasi Makanan Enak di Semarang

2. Nasi Kebuli An Najah

Meresapi Citarasa Timur Tengah dalam Sepiring Nasi Kebuli An Najah
Nasi Kebuli An Najah – Foto Oleh Nuno Orange

Nasi Kebuli memang makanan khas Timur Tengah, namun, di Semarang sendiri, kuliner tradisional ini juga sering dicari lho. Itu disebabkan oleh kekhasan bumbunya yang diolah dari lemak kambing dan minyak samin. Bahan-bahan inilah yang memberikan cita rasa tersendiri terhadap nasi kebuli ini. Sebut saja salah satu tempat yang terkenal di Semarang, yaitu An Najah. An Najah sendiri beralamat di jalan Batik Tengah 485 Kampung Batik Semarang. An Najah termasuk salah satu tempat makan asal Indonesia yang melakukan inovasi terhadap nasi kebuli ini. Rasanya? Boleh dicoba sendiri ya.

Baca Juga: Meresapi Citarasa Timur Tengah dalam Sepiring Nasi Kebuli An Najah

3. Lontong Tahu Blora Mas Aris

Jatuh Cinta dengan Sepiring Tahu Blora
Lontong tahu Blora – Foto Oleh Nuno Orange

Ada yang pernah ke Blora? Jika belum, di sana terdapat satu kuliner khas yang digandrungi banyak orang. Sebut saja Lontong Tahu Blora. Di Semarang sendiri, lontong ini juga jadi incaran. Tahu Blora disajikan di atas daun jati sehingga menimbulkan aroma jati yang mewangi. Selain menjual lontong tahu blora, Mas Aris pun menjual kuliner Semarang seperti tahu gimbal. Hebatnya, Mas Aris sudah membuka satu cabang di Semarang dengan pusatnya di Jl. Indragiri No. 27 & Foodcourt Bandara Ahmad Yani Semarang.

Baca Juga: Jatuh Cinta dengan Sepiring Tahu Blora

4. Nasi Ayam Bu Pini

Nasi Ayam Bu Pini, Lezatnya Sampai Ke Hati
Nasi Ayam Bu Pini – Foto Oleh Nuno Orange

Nasi ayam merupakan salah satu makanan khas Semarang. Banyak yang bilang kalau nasi ayam ini sama dengan nasi lewat. Namun demikian, hal itu tentu tak benar. Nasi ayam sendiri disajikan dengan nasi putih dan ayam yang diguyur dengan kuah sayur labu siam atau opor ayam. Bu Pini sudah menjual nasi ayam ini selama berpuluh-puluh tahun. Wah, pasti rasanya sangat enak sampai-sampai bisa bertahan hingga kini. Jika ingin mencicipi nasi ayam Bu Pini, kamu bisa langsung ke Jl. Sebandaran, sedangkan cabang-cabang lainnya juga tersebar di Semarang.

Baca Juga: Nasi Ayam Bu Pini, Lezatnya Sampai Ke Hati

5. Lekker Paimo

Lekker Paimo, Makanan Khas Semarang yang Kekinian
Lekker Paimo – Foto Oleh Uniek Kaswarganti

Mencari makanan khas nan enak di Semarang itu tidak sulit. Kamu bisa saja menemukannya di pinggir jalan, di depan sekolah-sekolah, di mana saja. Tapi, tentu saja rasanya tidak begitu wah. Salah satu tempat makanan khas yang direkomendasikan untuk kamu adalah Lekker Paimo. Tempat satu ini menjual lekker dengan varian-varian yang sudah diinovasi dan sangat kekinian. Di antaranya adalah lekker dengan isian cokelat, isian pisang, isian karamel, isian nutela dan banyak lagi. Sementara itu, lapisan luarnya juga beragam lho bahannya. Jika kamu penasaran, kamu bisa langsung mengunjungi Jl. Karanganyar, atau bisa juga memesannya di fitur pencarian GOFOOD untuk menikmati lekker-lekker lezat tersebut.

Baca Juga: Lekker Paimo, Makanan Khas Semarang yang Kekinian

Kabar gembiranya, apabila kamu adalah orang yang sangat mager untuk bepergian, sementara keinginan untuk makan selalu ada, kini tak usah dikhawatirkan lagi. Semua rekomendasi di atas sudah tersedia dan sangat gampang dicari di fitur pencarian GOFOOD. Nah, kan, lagi-lagi GOFOOD memudahkan kita dalam mencari apa yang kita inginkan. So, jangan sampai kelewatan ya!

PesenMakan.id

Berbagi informasi seputar review makanan dan rekomendasi tempat makan dan minum yang asik di berbagai kota dari sejumlah sumber.