Icip-Icip Seblak Khas Bandung Pedas Nikmat di Kota Pempek

17 Januari 2019 14:00 WIB

Seblak Pedas Khas Bandung – Foto Oleh Firsty Ukhti Molyndi

Pesenmakan.id Palembang – Seblak merupakan makanan khas Bandung yang menggunakan kerupuk aci sebagai bahan utamanya. Kerupuk ini kemudian diolah dengan isian seperti telur, daging, dan lain-lain, lalu dimasak dengan tambahan bumbu-bumbu. Makanan ini digemari oleh pencinta kuliner pedas, karena pada umumnya kita bisa memilih level kepedasan sesuai selera. Seblak saat ini menjadi salah satu kuliner hits anak muda zaman now.

Bagi wong kito yang menyukai seblak, tak perlu jauh-jauh ke Bandung. Ada rekomendasi seblak enak di Palembang. Nama restorannya Seblak Nampol. Tidak hanya masakan seblak, restoran ini juga menjual aneka kuliner kekinian lainnya. Diantaranya mie goreng nampol, oseng mercon ceker, kentang dan pisang crispy, bakso aci kuah, dan lain-lain. Disini juga tersedia aneka minuman standar seperti jus jeruk, es teh, hingga es susu.

DUET SEBLAK DAN MIE GORENG PEDAS

Icip-Icip Seblak Khas Bandung Pedas Nikmat di Kota Pempek
Seblak Pedas Khas Bandung – Foto Oleh Firsty Ukhti Molyndi

Aku sendiri sempat kebingungan memilih kuliner seblak disini. Mereka menjual lumayan banyak topping isian seblak. Mulai dari seblak ayam, suki, bakso, udang, dan lain-lain. Level kepedasan yang bisa dipilih antara satu hingga lima. Akhirnya setelah menimbang-nimbang, aku pun memilih seblak super komplit level 3. Kuliner seblak ini harganya hanya Rp. 25.000.

Selain seblak, aku juga memesan mie goreng nampol dan es jeruk. Sama seperti seblak, mie goreng nampol juga bisa dipilih tingkat kepedasannya. Aku pun sama memesan mie goreng nampol level 3. Seporsi mie goreng nampol dihargai Rp. 19.000 saja. Sementara itu segelas es jeruk harganya Rp. 6.000. Kuliner di sini lumayan terjangkau untuk kalangan anak muda.

Icip-Icip Seblak Khas Bandung Pedas Nikmat di Kota Pempek
Seblak Pedas Khas Bandung – Foto Oleh Firsty Ukhti Molyndi

Menurutku ukuran seporsi masing-masing kuliner yang kupilih lumayan banyak dan bikin kenyang. Seporsinya bisa untuk dua orang. Level 3 kepedasannya sudah sangat pedas. Pedasnya menggigit lidah hingga sanggup bikin bibir terasa panas.

Jika kalian tidak terlalu suka pedas, kusarankan untuk memilih level yang lebih rendah. Kusarankan pula untuk mengaduk makanannya terlebih dahulu, usai disajikan di piring, karena isiannya beserta bubuk cabenya mengendap di bawah. Kalau tak diaduk, rasa makanan yang ada di bawah jadi tambah pedas dibandingkan yang di atasnya.

CITA RASA YANG TAK TERTAHANKAN

Icip-Icip Seblak Khas Bandung Pedas Nikmat di Kota Pempek
Seblak Pedas Khas Bandung – Foto Oleh Firsty Ukhti Molyndi

Aku lumayan suka sama seblak ini. Isiannya loyal banget, dan beraneka ragam. Paket komplitnya ada telur, suwiran daging ayam, dua buah ceker, bakso, sosis, dan aneka suki. Isiannya empuk dan enak. Pesanan seblakku tanpa kuah alias seblak kering. Kalau kalian mau yang ada kuahnya, bisa langsung request saja. Makanan ini sebaiknya dikonsumsi selagi hangat. Menurutku seblak komplit makanan terbaik di restoran ini.

Kalau mie goreng nampolnya, entah kenapa walau level pedasnya sama, tidak sepedas seblak. Mungkin lidahku sudah kebal karena makan seblak tadi. Tekstur mienya pas. Tidak keras, tidak pula lembel. Terdapat isian sayuran, sosis dan telur di dalamnya.

Icip-Icip Seblak Khas Bandung Pedas Nikmat di Kota Pempek
Seblak Pedas Khas Bandung – Foto Oleh Firsty Ukhti Molyndi

Untuk meredakan lidah yang terbakar akibat pedas, es jeruk bisa jadi obatnya. Es jeruk disini manisnya pas. Mereka menggunakan gula murni sehingga tak bikin sakit tenggorokan. Satu gelasnya dengan satu gelas jumbo penuh. Aku juga merequest tambahan es agar lebih dingin.

CARA PESAN SEBLAK NAMPOL

Merchant ini sudah tersedia di Go Food jika ingin pemesanan yang praktis dan mudah. Pesanlah di saat jam makan siang agar dapat diskon ongkir. Jika kita menggunakan Go Pay, maka kita tak perlu repot siapkan uang kecil. Perkembangan teknologi zaman sekarang memungkinkan kita mengorder aneka kuliner lewat smartphone. Jadi hanya dengan mengakses aplikasi Go Food, aneka jenis makanan dan minuman yang populer di Palembang bisa kita order segera.

( PENA/FUM )

PesenMakan.id

Berbagi informasi seputar review makanan dan rekomendasi tempat makan dan minum yang asik di berbagai kota dari sejumlah sumber.