5 Tempat Makan Waffle & Pancake Enak di Bali

09 November 2018 18:46 WIB

Penulis:PesenMakan.id

Pesenmakan.id Bali – Bali menawarkan berbagai macam pengalaman yang tidak dapat dilupakan, salah satunya kulinernya. Ada banyak makanan yang bisa kamu coba, apalagi untuk memulai pagi cerah mu dengan sarapan yang sehat dan tentunya lezat. Kalau bosan dengan menu yang itu – itu saja, kamu bisa coba makan pancake dan waffle terbaik dan pastinya enak di Bali yang sudah kami rangkum dibawah ini :

1. Livingstone Café & Bakery

Photo credit oleh @livingstonebakery

Café yang sudah lama menjadi destinasi favorit untuk sarapan ini menyajikan banyak menu yang menarik, salah satunya adalah pancakenya yang lezat. Pancake yang dipenuhi dengan topping buah – buahan segar ini membuat pagi hari mu semakin bersemangat. Selain pancake, banyak menu sarapan lainnya yang wajib kamu coba di Livingstone Café & Bakery ini.

Jam buka : 07.00 – 22.00
Alamat : Jalan Petitenget No.88, Seminyak, Bali

2. The Fat Turtle

Photo credit oleh @julianleblanc

Café mungil yang berada tepat diseberang Potato Head Beach Club ini menyajikan berbagai menu sarapan internasional yang tidak boleh dilewatkan. Untuk para pecinta pancake, kamu wajib banget coba pancake di The Fat Turtle karena menjadi salah satu pancake terbaik di Bali. Salah satu pancake yang wajib coba adalah Red Velvet Pancake. Selain pancake, kamu juga harus coba Nutella Wafflenya yang super enak!

Jam buka : 08.00 – 18.00
Alamat : Jalan Petitenget No.886 A, Seminyak, Bali

3. Sea Circus

Photo credit oleh @seacircus & @saltyluxe

Pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan restoran yang satu ini. Dengan dinding yang sangat populer di media sosial yang jadi background foto, ternyata tempat ini juga menyajikan makanan – makanan yang lezat. Salah satu makanannya yang harus kamu coba adalah pancake dan wafflenya. Pancake dan wafflenya cocok untuk menemani mu sebelum memulai hari. Yuk coba pancakenya di Sea Circus, dan pastinya jangan lupa abadikan dan share di media sosial mu!

Jam buka : 07.00 – 24.00
Alamat : Jalan Kayu Aya No.22, Seminyak, Bali

4. Flapjaks

Photo credit oleh @flapjaksbali

Photo credit oleh @flapjaksbali

Menjadi salah satu tempat paling hip dan pelopor untuk menikmati waffle dan pancake di Bali, Flapjaks punya beberapa outlet yang bisa kamu datangi, nih. Yang paling hits pastinya di Pantai Kuta, kamu bisa menikmati waffle dan pancakenya sembari memandangi Pantai Kuta. Selain lezat, waffle dan pancake yang disajikan disini dibuat secara homemade. Jadi, pastikan kamu mampir ke Flapjaks kalau liburan ke Bali.

Alamat :

  • Jalan Pantai Kuta, Kuta, Bali
  • Jalan Kartika Plaza, Kuta Sidewalk, Kuta, Bali
  • The Brother’s Café, Tanah Lot, Bali

5. Brownfox Waffle & Coffee

Photo credit oleh @topbites

Restoran dengan spesialisasi waffle ini menyajikan berbagai varian yang bisa kamu coba. Terletak di daerah Renon, Denpasar, kamu bisa nongkrong sambil menikmati waffle dan kopinya. Salah satu waffle enak dan crispy banget yang harus kamu coba adalah Salted Caramel Waffle dan Nutella Waffle.

Jam buka : 08.00 – 23.00
Alamat : Jalan Puputan No.80, Denpasar, Bali

Sumber: berrygleehotel.com

Tags:Bali